Find Us On Social Media :
Ilustrasi buah untuk menurunkan tekanan darah atau hipertensi (PIXABAY/SILVIARITA)

Tips Diet Sehat, Konsumsi 5 Buah Ini untuk Penderita Hipertensi

Riska Tri Handayani Minggu, 12 Februari 2023 | 15:40 WIB

SonoraBangka.id - Diketahui bahwa salah satu penyakit mematikan di Indonesia adalah hipertensi atau tekanan darah tinggi.

Hipertensi memang kerap disebut silent killer karena penderitanya jarang memiliki keluhan.

Sehingga, para penderitanya jarang memiliki batasan dalam mengonsumsi suatu jenis makanan.

Tekanan darah tinggi sendiri bisa menyebabkan stroke dan serangan jantung.

Penyebab darah tinggi memang belum diketahui pasti, namun ada beberapa faktor yang memicunya, yakni obesitas, kebanyakan konsumsi makanan asin, kurang tidur, stres, dan jarang olahraga.

Penyakit hipertensi sendiri tidak bisa disembuhkan, namun dapat dikontrol. Orang dengan hipertensi dapat mengontrolnya dengan cara menjalani hidup sehat.

Selain tidak berhenti minum obat, ada beberapa makanan yang bisa menurunkan tekanan darah tinggi.

Salah satunya adalah mengonsumsi buah-buahan. Berikut ini 5 buah enak yang bisa jadi diet sehat untuk penderita hipertensi.

1. Beri-berian

Buah beri diketahui memang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Buah yang satu ini juga berpotensi untuk mengurangi tekanan darah tinggi.

Buah beri adalah sumber antioksidan yang kaya, termasuk anthocyanin, yang merupakan pigmen yang memberi warna cerah pada buah beri, seperti yang NOVA.id kutip dari healthline.com.