Find Us On Social Media :
Ilustrasi nasi ayam kaserol. (Dok. Shutterstock/MSPhotographic)

Mirip Nasi Panggang Restoran, Berikut Resep Nasi Ayam Casserole

Julisna Ruswan Selasa, 28 Februari 2023 | 12:52 WIB

SonoraBangka.id - Ayam menjadi salah satu bahan makanan yang paling praktis dan bisa diolah menjadi berbagai jenis masakan. Olahan ayam juga cocok dimakan kapan saja, baik sarapan, makan siang, maupun makan malam. Baca juga: Resep Ayam Woku Khas Minahasa untuk Sajian Makan Malam Namun, terkadang suka bosan kalau ayam diolah jadi menu yang itu-itu saja, seperti ayam goreng. Supaya bervariasi, Anda bisa coba membuat menu masakan nasi ayam kaserol ini. Berikut ini resep nasi ayam kaserol, dikutip dari situs Delish. Simak bahan apa saja yang dibutuhkan dan cara membuatnya di bawah ini.

Resep masakan nasi ayam casserole

Bahan

400 gram beras, cuci bersih

1 buah bawang bombai

400 gram kaldu ayam

2 kaleng krim sup jamur (bisa menggunakan sup krim jamur instan minimarket)

Garam 

Lada hitam

4 paha ayam besar (berat kira-kira 900 gram)