Find Us On Social Media :
Ilustrasi (AntonioGuillem )

Validasi Perasaannya, Ini Cara Membantu Teman yang Ingin Bunuh Diri

Riska Tri Handayani Sabtu, 18 Maret 2023 | 10:26 WIB

SonoraBangka.id - Jika ada dari temanmu yang curhat dan mengatakan dirinya terpikir melakukan bunuh diri, artinya ia sedang butuh bantuan.

Ya, adakalanya seseorang terpikir untuk bunuh diri dan ini bukanlah sesuatu yang bisa dianggap sebagai bercandaan.

Apa yang bisa kamu lakukan ketika mendengar teman ingin bunuh diri? Bagaimana cara membantunya?

Simak beberapa cara membantu teman yang ingin bunuh diri mengutip Health Line!

1. Percayai Mereka

Ada mitos bahwa orang berbicara tentang bunuh diri hanya untuk mencari perhatian. Akan tetapi, sebagian besar orang tidak demikian.

Ketika temanmu mengatakan tentang keinginan bunuh diri, anggaplah mereka bersungguh-sungguh mengatakannya.

Selagi kamu menganggap serius kata-katanya tersebut, perhatikan perubahan perilaku dan bahasa mereka.

Mereka mungkin tidak secara langsung bilang ingin bunuh diri, tetapi mengatakan kalimat-kalimat seperti di bawah ini:

Sementara itu, perilaku mereka juga berubah. Dari yang tadinya nyaman berada di sekitar orang lain, jadi lebih penyendiri, dan lain sebagainya.