Find Us On Social Media :
Kondisi terkini di Rest Area KM260 B Heritage, Banjaratama, Brebes, Jawa Tengah, jelang puncak arus balik lebaran, Kamis (5/5/2022) malam, yang mulai dipadati pengendara dominasi tujuan Jakarta (Tribunnews.com/Rizki Sandi Saputra) (TRIBUNNEWS.COM)

7 Persiapan Mudik Memakai Mobil Pribadi Bersama Anak, Jangan Lupa Bawa Cemilan dan Kotak P3K

Oliver Doanatama Siahaan Kamis, 13 April 2023 | 19:54 WIB

SONORABANGKA.ID - Berikut ini tips mudik menggunakan mobil pribadi bersama anak, jangan lupa siapkan cemilan anak untuk perjalanan.

Tak terasa kita telah memasuki penghujung bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah.

Sebagaimana tradisi masyarakat Indonesia, momen Hari Raya Idul Fitri alias Lebaran digunakan untuk mudik.

Mudik merupakan tradisi untuk kembali ke kampung halaman, terutama bagi mereka yang berada diperantauan.

Saat mudik, akomodasi darat, laut dan udara akan diramaikan oleh para pemudik.

Bagaimana persiapan mudikmu? Selain mempersiapkan oleh-oleh, kesehatan fisik juga harus diperhatikan.

Apalagi kalau kita mengajak anak kecil di perjalanan.

Nah, simak tips persiapan mudik menggunakan mobil pribadi bersama anak agar aman dan nyaman di perjalanan.

1. Persiapakan mobil dengan baik

Pertama yang perlu dipersiapkan untuk mudik dengan kendaraan pribadi tentunya performa mobil.