Find Us On Social Media :
Ilustrasi cuaca panas (SHUTTERSTOCK/STUDIO ROMANTIC )

Tips Buat Rumah Jadi Lebih Sejuk saat Cuaca Panas, Tak Perlu AC!

Riska Tri Handayani Sabtu, 29 April 2023 | 08:00 WIB

SonoraBangka.id - Belakangan ini kita sebagai masyarakat Indonesia merasakan cuaca panas yang begitu menyengat lebih dari biasanya.

Rupanya, cuaca panas di Indonesia ini terjadi karena dinamika atmosfer yang tidak biasa dan saat ini sedang terjadi gelombang panas di wilayah Asia

Akibat cuaca panas ini tentunya membuat kita semua merasakan tidak nyaman.

Saat suhu mulai melonjak, mengetahui cara mendinginkan ruangan dengan cepat adalah suatu keharusan.

Ada banyak cara membuat rumah sejuk saat cuaca panas agar kita dan keluarga tetap nyaman di rumah.

Berikut beberapa cara mendinginkan ruangan tanpa AC saat cuaca panas.

1.Perhatikan ventilasi

Sahabat Nova harus strategis dalam mengatur ventilasi kamar atau ruangan untuk mendinginkannya.

Pasalnya, membiarkan udara hangat masuk dari luar akan menjadi tidak nyaman.

Tapi bukan berarti juga tidak boleh membuka jendela.