SonoraBangka.id - Lebih praktis, kamu bisa menggunakan ketupat matang untuk membuat sajian khas Jawa Timur ini. Ketupat yang sudah dipotong-potong disajikan dengan tahu goreng dan tauge. Tak lupa siraman bumbu kacang di atasnya. Kupat tahu tuban ini bisa menjadi variasi sajian ketupat sayur saat Kupatan di daerah Jawa. Ikuti resep tahu kupat tuban dari buku "Resep Andalan Resto Indonesia - Lontong & Ketupat" (2016) oleh Wahyuni Mulyawati terbitan Gramedia Pustaka Utama berikut ini.
Resep tahu kupat tuban
1 buah (300 gr) tahu kacang hijau
300 ml minyak goreng
150 gr taoge
200 gr kacang tanah goreng
1 siung bawang putih
2 buah cabai merah
2 buah cabai rawit