Find Us On Social Media :
Lupa dapat mengurangi beban pada otak manusia (rawpixel.com/freepik)

Bagaimana Kondisi Otak Manusia saat Mengalami Lupa? Cari Tahu Disini

Riska Tri Handayani Minggu, 7 Mei 2023 | 19:41 WIB

SonoraBangka.id - Dilansir dari Science Alert, lupa dapat disebabkan oleh mekanisme keamanan otak sedang memastikan bahwa kita tidak kelebihan informasi. 

Tentunya semua orang pasti pernah mengalami lupa sebagai tanda otak sedang kehilangan memori atau ingatan. 

Jadi, seseorang yang mengalami lupa sebenarnya menandakan bahwa otak orang tersebut sehat. 

Nah, kali ini kita akan belajar tentang apa yang terjadi pada otak manusia saat mengalami lupa? Yuk, simak!

Manfaat Lupa untuk Otak

Menurut penelitian dari Universitas Toronto di Kanada, memori tidak hanya berguna untuk mengirimkan informasi yang akurat. 

Justru informasi yang paling berguna yang akan membantu kita di masa depan. 

Lupa terhadap suatu hal dapat membantu otak kita menyesuaikan diri dengan situasi baru. 

Maka, memori-memori yang tidak penting dapat tersingkirkan dari otak dan digantikan dengan informasi dan memori yang baru. 

Menurut peneliti bernama Blake Richards, melupakan sesuaitu yang tidak penting membantu otak memutuskan sesuatu yang lain.