Find Us On Social Media :
Ilustrasi air putih (YSedova)

Apakah Boleh Minum Air di Sela Waktu Makan? Ini Penjelasannya

Riska Tri Handayani Rabu, 17 Mei 2023 | 20:15 WIB

SonoraBangka.id - Mungkin ada dari kita yang ketika sedang makan, sesekali minum air putih atau sirup.

Apalagi kalau menu makanannya tanpa sayur, tentu saja kita perlu minum agar tidak terasa kering di mulut.

Meski begitu, tidak jarang kita mendengar anjuran agar tidak terlalu sering minum di sela-sela makan.

Alasannya karena minum di sela makan bisa bikin kembung sehingga makanan yang dihidangkan malah tidak habis.

Selain itu, banyak orang percaya kalau minum bisa mengencerkan asam lambung sehingga mengganggu pencernaan.

Hmm, sebenarnya anggapan tidak boleh minum di sela makan itu benar atau tidak, ya? Simak informasi berikut ini, yuk!

Pentingnya Nutrisi dan Pencernaan

Seperti kita tahu, nutrisi dan pencernaan adalah dua hal yang sangat penting bagi kesehatan tubuh kita. 

Nutrisi membantu tubuh berfungsi dengan baik. Pencernaan membantu tubuh mencerna makanan dan menyerap nutrisi. 

Namun, terkadang kita tidak bisa mengonsumsi makanan dengan baik karena mengalami masalah pencernaan.