Find Us On Social Media :
Ilustrasi TV di kamar tidur. (PEXELS/MAX VAKHTBOVYCH)

Ternyata Bahaya Taruh TV di Kamar! Ada Efek Kesehatan Menurut Fengshui

Riska Tri Handayani Selasa, 23 Mei 2023 | 08:50 WIB

SonoraBangka.id - Mungkin tidak sedikit dari kita yang meletakkan TV di dalam kamar. Namun, tahukah kamu jika ada risiko bahaya taruh TV di kamar?

Yap, berdasarkan ilmu fengshui ternyata ada banyak bahaya taruh TV di kamar tidur, khususnya untuk kesehatan kita.

Dilansir dati National Geographic, fengshui adalah seni dan ilmu warisan masyarakat China kuno yang digunakan dalam menata bangunan, benda, dan ruang dalam suatu lingkungan untuk mencapai keselarasan dan keseimbangan dengan cara yang akan membawa kedamaian dan kemakmuran.

Nah, menurut prinsip-prinsip Feng Shui, taruh TV di kamar tidur dapat dianggap tidak diinginkan dan berpotensi membawa dampak negatif terhadap kesehatan.

Termasuk juga bisa mengganggu keseimbangan energi di ruangan tersebut.

Makanya, jika Sahabat NOVA berniat atau sudah terlanjur meletakkan TV di kamar, harus tahu dulu hal ini untuk dievaluasi.

Berikut beberapa alasan yang mendasari pandangan fengshui soal bahaya taruh TV di kamar bagi kesehatan.

1.Energi yang berlebihan

Televisi menghasilkan energi yang kuat dan cahaya yang cerah.

Jika ditempatkan di kamar tidur, energi yang berlebihan ini dapat mengganggu kualitas tidur dan membuat suasana menjadi tidak kondusif untuk relaksasi dan pemulihan pasca seharian beraktivitas.