SonoraBangka.ID - Vendor ponsel asal China Infinix meluncurkan lini Infinix Note 30 series ke pasar global baru-baru ini. Ada tiga model yang ditelurkan, yaitu Infinix Note 30, Infinix Note 30 5G, dan Infinix Note 30 Pro.
Ketiganya membawa beberapa spesifikasi yang sama. Misalnya, ketiganya kompak hadir dengan layar berukuran 6,78 inci serta ditenagai chipset bikinan MediaTek.
Khusus untuk model Infinix Note 30 5G dan Infinix Note 30 Pro, kedua ponsel ini juga sama-sama dibekali kamera utama 108 MP.
Selengkapnya, berikut spesifikasi Infinix Note 30, Infinix Note 30 5G, dan Infinix Note 30 Pro.
Spesifikasi Infinix Note 30 Pro
Sebagai model paling atas, Infinix Note 30 Pro membawa spesifikasi yang lebih mumpuni dibandingkan dua saudaranya.
Untuk spesifikasi layar, Infinix Note 30 Pro mengusung panel AMOLED 6,78 inci dengan resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 360 Hz, serta tingkat kecerahan (brightness) layar 900 nits.
Layar ponsel ini memiliki sebuah punch hole yang menampung kamera depan 32 MP.
Beralih ke bagian punggung, ada tiga kamera yang terdiri dari kamera utama 108 MP, kamera depth sensor 2 MP, dan kamera QVGA.
Untuk sektor dapur pacu, Infinix Note 30 Pro ditenagai chipset MediaTek Helio G99, yang dipadukan dengan RAM 8 GB serta penyimpanan media 128/256 GB.
Ponsel ini ditopang baterai 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 68 watt dengan kabel serta 15 watt nirkabel. ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 13 dilapisi antarmuka XOS 13.