Find Us On Social Media :
ilustrasi gulai kambing mirip kambing mekuah. (shutterstock/Frans Delian)

Bumbunya Meresap Sempurna, Berikut Cara Membuat Kambing Mekuah Bali

Julisna Ruswan Senin, 26 Juni 2023 | 14:44 WIB

SonoraBangka.id -  Kambing selain diolah menjadi satai atau gulai bisa juga dimasak ala Bali, yaitu kambing mekuah. Masakan olahan kambing dengan kuah yang kaya akan rempah-rempah, seperti jahe, kunyit, ketumbar, daun salam, serai, kapulaga, kencur, lengkuas, merica hitam, pala, cengkih, dan terasi. Selain itu kambing mekuah dimasak dengan santan dan diberi cuka pada saat terakhir proses memasaknya. Simak resep kambing mekuah khas Bali dengan bumbu meresap sempurna, dikutip dari buku "Lauk Daging Gaya Rumahan" (2011) karya Waroeng Makan Dua Iboe terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Resep kambing mekuah

Bahan:

400 gram daging kambing, potong dadu

1 batang serai, memarkan

1 lembar daun salam

1/2 sdm ketumbar bubuk

6 butir kapulaga

1 1/2 sdt garam

700 ml air