Find Us On Social Media :
Tikus adalah salah satu hewan yang dapat menularkan penyakit Leptospirosis() (KOMPAS.COM)

Tidak Perlu Pakai Perangkap, 12 Aroma Ini Ampuh Untuk Cegah Tikus Masuk Rumah

Oliver Doanatama Siahaan Sabtu, 1 Juli 2023 | 19:49 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Tikus merupakan hewan pengerat yang sering kali masuk ke dalam rumah tanpa diundang, bahkan terkadang cukup mengagetkan penghuninya.

Tikus dapat membuat rumah kotor sekaligus membawa penyakit yang dapat merugikan manusia.

Kendati demikian, ada cara untuk mencegah tikus masuk rumah dengan memasang atau menyemprotkan aroma-aroma yang tidak disukainya.

Bila dapat mencegah tikus masuk, penghuni rumah tidak perlu repot-repot untuk mengusir atau membasminya.

Lantas apa saja aroma tersebut?

12 Aroma yang tidak disukai tikus

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut 12 aroma yang tidak disukai tikus sehingga bisa mencegah mereka masuk rumah:

1. Kayu manis

Walau kayu manis mempunyai aroma harum yang disukai manusia hingga dijadikan bumbu penambah cita rasa masakan, hal ini tidak berlaku bagi tikus.

Dikutip dari MedicineNet, tikus tidak menyukai aroma dari kayu manis karena cukup kuat dan terasa pedas.