SonoraBangka.id - Bosan dengan olahan tempe yang itu-itu saja? Kamu bisa membuat tempe goreng lada garam. Tempe goreng lada garam dibuat dengan bahan daun bawang kecil, bawang putih, garam, merica bubuk, dan air es. Sebelumnya tempe digoreng dengan tepung terigu, tepung bumbu serbaguna, merica, dan garam. Simak resep tempe goreng lada garam berikut ini, dikutip dari majalah "Saji / ED 457 FEB 2020" (2020) karya Saji terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Resep tempe goreng lada garam
Bahan:
350 gram tempe, potong kotak 2 x 2 cm
2 siung bawang putih, cincang kasar
3 buah cabai merah keriting, cincang kasar
2 batang daun bawang kecil, iris halus
1/4 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
100 ml air es, untuk pencelup