Find Us On Social Media :
Kipas angin (SHUTTERSTOCK/BOUYBIN )

Ini Tips Membuat Baling-baling Kipas Angin Berputar Lebih Kencang

Riska Tri Handayani Jumat, 11 Agustus 2023 | 08:42 WIB

SonoraBangka.id - Tentunya kita lebih sering menggunakan kipas angin dari pada biasanya apalagi di cuaca panas seperti sekarang ini.

Tentu Sahabat NOVA mengetahui jika kipas angin yang digunakan terus menerus akan memunculkan debu yang menempel di baling-baling dan semakin lama akan semakin menumpuk.

Tumpukan debu tersebut harus rajin-rajin dibersihkan agar embusan anginnya tetap terasa kencang dan tampilan kipas angin tetap sedap dipandang.

Hal ini tentu sangat menjengkelkan, apalagi jika kita sedang kepanasan.

Tapi, tidak usah panik, kipas angin yang tidak berputar kencang bisa diatasi, kok.

Melansir dari beberapa sumber, ini cara membuat baling-baling kipas angin berputar lebih cepat:

1. Menyeimbangkan bilah kipas

Salah satu alasan yang dapat membuat kipas langit-langit berputar lambat adalah bilah-bilah yang tidak seimbang. Ketika bilah-bilah tidak seimbang dengan baik, mereka akan bergoyang saat kipas berputar, mempengaruhi kecepatannya.

Jadi, kita perlu mencari cara untuk menyeimbangkan bilah-bilah agar meningkatkan kecepatannya.

Kita dapat melakukannya setelah mengukur jarak dari tepi setiap bilah ke langit-langit. Lakukan ini jika kipas mati untuk membantu menciptakan keseimbangan yang tepat. Pastikan kedua ujungnya memiliki jarak yang sama dari langit-langit.