Find Us On Social Media :
Ilustrasi cara cek BI Checking online atau SLIK OJK via iDebku.(KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah) (KOMPAS.COM)

Daftar Pinjaman yang Terdata di BI Checking serta Cara Mengeceknya

Oliver Doanatama Siahaan Kamis, 24 Agustus 2023 | 19:46 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah BI Checking yang kini bernama Sitem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tengah ramai diperbincangan warganet di media sosial.

Pasalnya, para pencari kerja mengaku kesulitan mendapat pekerjaan lantaran tidak lolos pengecekan BI Checking.

Bi Checking adalah catatan informasi terkait riwayat debitur bank dan lembaga keuangan lainnya.

Dulunya, pengawasan keuangan itu dipegang oleh Bank Indonesia (BI) sehingga disebut BI Checking.

Tapi, kini tanggung jawab itu beralih ke OJK dan diberi nama SLIK OJK.

Sejumlah pinjaman tercatat di BI Checking sehingga dapat mempengaruhi aktivitas debitur dalam berbagai hal.

Lantas, apa saja jenis pinjaman yang terdaftar di BI Checking atau SLIK OJK?

Pinjaman yang terdaftar di BI Checking

Deputi Komisioner Edukasi dan Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sarjito mengungkapkan, pinjaman yang terdaftar di BI Checking terbagi menjadi dua macam, yaitu perbankan dan pembiayaan.

"Pokoknya produk perbankan dan pembiayaan," kata dia kepada Kompas.com, Rabu (22/8/2023).