SonoraBangka.id - Salmon juga dapat diolah menjadi katsu. Coba potong kecil atau dadu ukuran sekitar dua sentimeter agar menjadi bite-size alias sekali makan. Resep katsu salmon dari Taste.com.au menggunakan salmon filet tanpa kulit. Kamu dapat memisahkan daging salmon dengan kulitnya. Goreng kulit salmon sampai garing seperti keripik. Simak cara membuat katsu salmon berikut.
Resep katsu salmon
Bahan katsu salmon
500 gram salmon filet tanpa kulit, potong dadu 2 cm
2 butir telur, kocok sebentar
50 gram tepung terigu serbaguna
100 gram tepung panir atau panko
Minyak secukupnya untuk menggoreng
Kol secukupnya, iris tipis
Saus tonkatsu untuk penyajian