SonoraBangka.id - Rasa letih dan lelah sesungguhnya suatu hal yang wajar. Setelah beraktivitas seharian, tentu tubuh biasa dilanda kelelahan.
Ya memang, sering merasa mudah lelah bisa disebabkan bebrapa faktor.
Mudah lelah bahkan ketika kita hanya melakukan aktivitas ringan memang membuat tidak nyaman.
Ternyata ada beberapa hal yang menyebabkan tubuh mudah lelah.
Berikut penjelasannya.
1. Kurang olahraga
Kebiasaan malas gerak atau mager membuat tubuh tidak bertenaga.
Orang yang jarang berolahraga dan tidak aktif bergerak biasanya jadi sering kelelahan.
Cara mengatasinya bisa dengan mengurangi duduk.
Kita bisa mencoba beranjak dari tempat duduk.