Find Us On Social Media :
Pedagang nasi goreng viral terapkan frugal living (TikTok)

Viral di TikTok, Bisa Beli Mobil Cash Gegara Lakoni Frugal Living

Riska Tri Handayani Minggu, 10 September 2023 | 17:28 WIB

SonoraBangka.id - Biasanya, sebagai ibu rumah tangga seringnya kita 'dipasrahi' urusan keuangan.

Tak jarang kita bingung untuk mengalokasikan dana setiap bulannya.

Bagaimana caranya uang dari gaji suami dan diri sendiri bisa tetap ditabung setiap bulannya?

Mungkin kisah seorang ibu rumah tangga sekaligus pengusaha nasi goreng ini bisa jadi inspirasi.

Kisah perempuan pedagang nasi goreng yang menyebut dirinya menerapkan frugal living viral di media sosial.

Adapun yang dimaksud dengan frugal living secara mudah bisa disebut sebagai gaya hidup hemat.

Apabila ingin membeli sesuatu, penganut frugal living ini biasanya memikirkannya berdasarkan prioritas.

Gaya hidup seperti ini diterapkan oleh pedagang nasi goreng yang viral di TikTok dengan akun @ownerpruistine milik Nunung Purningsih asal Cikarang, Jawa Barat.

Dalam salah satu unggahannya, akun tersebut bercerita bagaimana ia mengelola keuangan sehingga bisa membeli sawah hingga mobil secara tunai di usia muda.

"Frugal living dan mindful spending, aku mah apa atuh cuma remukan gorengan," tertulis dalam unggahan tersebut, dikutip pada Minggu (16/07).