Find Us On Social Media :
Fuyunghai ayam dan sayur ala Foodplace. (KOMPAS.com/MAULANA MAHARDHIKA)

Masakan Khas Chinese, Berikut Cara Membuat Fuyunghai Udang Jamur

Julisna Ruswan Senin, 25 September 2023 | 14:38 WIB

SonoraBangka.id - Fuyunghai merupakan salah satu menu masakan khas Chinese food yang terbuat dari bahan dasar telur. Kamu bisa menggunakan banyak bahan seperti irisan sayur atau cincangan seafood.

Pada cara membuat fuyunghai yang satu ini, kamu bisa menggunakan jamur, udang, dan taoge. Selain itu, ada cara membuat saus fuyunghai dari saus tomat, sambal oriental, kaldu, dan merica bubuk. Dilansir dari buku "Food Combining" (2013) oleh Andang W. Gunawan terbitan Gramedia Pustaka Utama, bikin untuk empat orang. 

Resep fuyunghai udang jamur

Bahan

8 butir telur ayam kampung atau 4 butir telur bebek

4 buah jamur shiitake

60 gram taoge segar

60 gram udang kupas, potong

1 batang daun seledri, iris halus

1 sdm bawang bombai cincang