SONORABANGKA.ID - Adalah Air putih, teh, kentang, dan kacang-kacangan merupakan minuman dan makanan yang umum dikonsumsi masyarakat.
Tak cuma menghilangkan haus serta mengenyangkan, makanan dan minuman tersebut juga memiliki manfaat bagi tubuh.
Namun ternyata, ada makanan dan minuman tertentu yang bisa membahayakan bahkan mematikan jika dikonsumsi dalam jumlah tertentu.
Dikutip dari Bussiness Insider, jumlah makanan dan minuman ini ditentukan berdasarkan ukuran standar toksisitas LD50. Ukuran ini berupa dosis individu yang diperlukan untuk membunuh separuh hewan yang diuji.
Namun, seberapa berbahaya jumlah makanan dan minuman yang dikonsumsi juga tergantung pada kesehatan, jenis kelamin, dan riwayat kesehatan seseorang.
Dosis yang berpotensi mematikan ini dihitung untuk rata-rata pria Amerika dengan berat tubuh sekitar 88 kg.
Makanan dan minuman yang berbahaya
Berikut sejumlah makanan dan minuman yang berbahaya bila dikonsumsi dalam jumlah tertentu:
1. Kopi
Minuman kopi dalam dosis kecil memiliki beragam manfaat seperti meningkatkan kewaspadaan dan konsentrasi.