Find Us On Social Media :
Ilustrasi hamil. (UNSPLASH/JOHN LOOY)

8 Tips yang Bisa Dads Lakukan untuk Jadi Suami Siaga Saat Istri Hamil

Riska Tri Handayani Selasa, 24 Oktober 2023 | 11:03 WIB

SonoraBangka.id - Dengan hadirnya seorang anak adalah momen bahagia dalam kehidupan pasangan.

Apalagi, jika Moms dan Dads telah lama menantikan kehadiran buah hati.

Selama masa kehamilan, istri tentu memerlukan perhatian dan dukungan ekstra dari suami.

Dads pun wajib #BerperanSama menjadi suami siaga dan peduli terhadap istri yang sedang hamil.

Lantas, bagaimana cara menjadi suami siaga saat istri hamil?

Inilah beberapa hal yang bisa Dads lakukan.

Tips menjadi suami siaga selama istri hamil

Inilah beberapa tips bagaimana #BerperanSama menjadi suami siaga selama istri hamil.

1. Tunjukkan dukungan emosional

Selama masa kehamilan, perubahan hormonal dapat memengaruhi emosi istri.

Oleh karena itu, sangat penting untuk memberikan dukungan emosional.

Dengarkan ceritanya, berbicaralah dengannya, dan tunjukkan bahwa Dads ada di sana untuknya.