Find Us On Social Media :
Tangkapan layar video menunjukkan adanya seekor buaya berukuran cukup besar naik ke area rumah panggung milik warga di kawasan Pangkalarang, Kecamatan Pangkalbalam, Kota Pangkalpinang. (istimewa)

Viral! Pertama Kali Dilihat Bocah Enam Tahun, Buaya Naik ke Rumah Warga di Pangkalarang

Riska Tri Handayani Sabtu, 4 November 2023 | 10:28 WIB

SonoraBangka.id - Warga kawasan Pangkalarang atau yang kerap disebut Ujung Bugis Kelurahan Ketapang Kecamatan Pangkalbalam Kota Pangkalpinang menjadi heboh karena mendadak seekor buaya naik ke permukiman.

Tepatnya, sekitar jam 13.00 WIB buaya yang berukuran sekitar satu meter lebih itu tiba-tiba naik ke dekat rumah warga bernama Leha (32) dan sempat berjalan di teras sebelum akhirnya kembali ke air pasang laut melalui ujung jembatan setapak.

Buaya tersebut awalnya mengendap di bawah jembatan setapak yang menjadi penghubung rumah-rumah warga setempat yang berbentuk rumah panggung.

Selang beberapa menit mengendap di laut pasang di pinggiran pemukiman penduduk, buaya tersebut tiba-tiba perlahan naik ke jembatan dan membuat heboh warga sekitar yang berduyun-duyun semakin ramai.

Warga yang teras rumahnya dilewati buaya, Leha (32) mengatakan yang pertama kali melihat keberadaan buaya tersebut adalah anak keduanya yang masih berumur enam tahun, Dani.

Awalnya, Dani (6) dan kakaknya Sardi (10) hendak keluar rumah mau jajan ke toko sekitar.

Pada saat itu, rumah dalam keadaan kosong, ibunya sedang di luar dekat rumah tetangga dan ayahnya sedang melaut.

Walaupun keluar bersama dengan kakaknya, yang menyadari adanya kehadiran buaya di bawah jembatan adalah Dani.

Ketika melihat buaya, Dani langsung berusaha memberitahu bibi di samping rumah dan ibunya yang kebetulan sedang berada di sekitar. 

"Anakku bilang, Mak ada buaya, ku jawab di mana, karena biasanya muncul di sekitar drum, ternyata lah di dekat tangga," kata Leha, Jumat (3/11/2023).