Find Us On Social Media :
Ilustrasi ibu hamil. ((Shutterstock))

Apa Bahaya yang Mengintai Ibu dan Janin Jika "Kebobolan' Belum Setahun Lahiran Caesar Sudah Hamil Lagi

Riska Tri Handayani Senin, 13 November 2023 | 16:59 WIB

SonoraBangka.id - Mungkin ada yang bingung, usai melahirkan secara caesar, apa boleh kita hamil lagi kurang dari setahun?

Sebab, luka operasi caesar juga membutuhkan waktu untuk pemulihan.

Namun, saat pemulihan belum sepenuhnya kita justru menghadapi kehamilan, apakah berbahaya?

Kehamilan membutuhkan kondisi kesehatan yang baik agar janin tumbuh dengan sempurna.

Jika ibu masih dalam pemulihan pasca operasi caesar, tentu kondisi tubuh ibu juga masih lemah.

Menurut Klinik Kehamilan Sehat, sebaiknya hamil pasca operasi caesar direncanakan kembali.

Jarak terdekat yang aman untuk kembali hamil adalah minimal 6 bulan hingga 1 tahun.

Selain menyembuhkan jahitan pasca caesar, waktu yang lebih lama juga membuat jahitan lebih kuat lagi.

Sebab, jahitan bisa robek kembali saat perut mengalami tekanan dan membesar karena volume janin yang terus membesar.

Hal ini mungkin akan mengakibatkan rasa sakit dan nyeri untuk ibu.