SonoraBangka.id - Kue pancong atau bandros sekilas bentuknya mirip kue pukis, tampilan ini mirip karena menggunakan cetakan yang sama.
Namun demikian, bahan kue pancong beda dengan kue pukis karena mengunakan tepung beras dan diberi parutan kelapa tua. Aroma kue pancong harum menyerukan saat dipanggang.
Oleh karena itu kue pancong paling nikmat disantap dengan secangkir kopi hitam. Simak resep kue pancong dari buku "Camilan Gurih Nusantara" oleh Tim Dapur Esensi (2008) Penerbit Erlangga.
Resep kue pancong
Bahan:
250 gr tepung beras kualitas baik
250 gr kelapa setengah tua, parut memanjang
800 ml santan
1 sdt garam atau sesuai selera
Minyak sayur untuk olesan loyang