Find Us On Social Media :
Ilustrasi daun sirih (Tribun Jatim )

Ternyata, Daun Sirih Ampuh Mengatasi Bau Mulut yang Tidak Sedap

Riska Tri Handayani Sabtu, 2 Desember 2023 | 11:26 WIB

SonoraBangka.id - Tak bisa dipungkiri, bau mulut yang tidak sedap seringkali menjadi momok yang mengganggu kepercayaan diri.

Mulut yang mengeluarkan bau tidak sedap dapat disebabkan beberapa faktor.

Diantaranya bisa karena kebiasaan makan, jarang menyikat hinggi, hingga karena terdapat masalah kesehatan di dalam tubuh.

Meski begitu, mengatasi bau mulut tidak sedap bukanlah hal mustahil.

Tak perlu ribet, kita cukup menggunakan ramuan tradisional yakni rebusan daun sirih.

Melansir dari Gramedia.com, daun sirih memiliki sifat antiseptik, anti inflamasi, antijamur, dan antioksidan.

Minyak atsiri yang terkandung dalam daun sirih memiliki sifat antibakteri.

Kandungan ini memiliki kemampuan untuk membunuh bakteri di dalam mulut.

Diperkaya dengan fenolik dan fitokimia, daun sirih bahkan lebih efektif membunuh bakteri dan mencegahnya tumbuh lebih jauh.

Kandungan-kandungan ajaib itulah yang membuat daun sirih terkenal dapat mengatasi bau mulut yang tidak sedap.