Find Us On Social Media :
Jemaah haji mengunjungi Jabal Rahmah di Arafah, Mekkah, Arab Saudi, Rabu (12/7/2023) sore waktu Arab Saudi. (KOMPAS/ADI PRINANTYO)

Mau Tahu? Ini Perbuatan Terlarang yang Kerap Dilakukan Jemaah Saat di Jabal Rahmah Arab Saudi

Riska Tri Handayani Minggu, 3 Desember 2023 | 15:20 WIB

SonoraBangka.idJabal Rahmah adalah bukit di Arafah yang letaknya dekat dengan Masjid Namirah, dan berada di antara Mekkah dan Thaif, Arab Saudi

Jabal Rahmah dikenal sebagai bukit kasih sayang, dimana sejarahnya merupakan tempat bertemunya nabi Adam AS dengan Siti Hawa.

Terdapat beberapa jemaah umrah melakukan perbuatan terlarang di Jabal rahmah.

Inilah perbuatan terlarang yang sering dilakukan oleh jemaah umrah di Jabal RahmahArab Saudi.

Hal itu dibeberkan oleh YouTuber di Arab Saudi yakni Alman Mulyana sebagaimana dilansir Bangkapos.com.

Alman Mulyana menjelaskan bahwa tampak dalam video bahwa mereka menulis nulis di tugu Jabal Rahmah.

Bahkan ada yang berdoa untuk meminta jodoh dengan menyimpan foto dan memeluk tugu tersebut.

"Kesalahan fatal yang dilakukan jamaah ketika di jabal rahmah menulis nulis, padahal dilarang," katanya.

"Temukan jodoh hamba katanya, ini kejadian yang tidak dibolehkan oleh syariat islam cuman mereka masih melakukan hal hal yang tidak diperbolehkan," sambungnya

Banyak lagi perbuatan terlarang Seperti meletakan benda-benda, foto, rambut, KTP dan sebagainya tanpa tujuan tertentu.