Find Us On Social Media :
Ilustrasi kopi dan teh(Freepik.com) (KOMPAS.COM)

Studi Baru: Minum Teh juga Kopi Setiap Hari Membuat Masa Tua Lebih Sehat

Oliver Doanatama Siahaan Selasa, 19 Desember 2023 | 16:26 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Secangkir teh atau kopi setiap hari dapat membuat Anda lebih kuat di usia tua, menurut sebuah penelitian baru.

Para peneliti mengatakan, minum kopi dan teh di usia paruh baya dapat dikaitkan dengan berkurangnya kemungkinan kelemahan fisik di usia lanjut, menurut Mint Lounge, Senin (18/12/2023)

Efek ini kemungkinan besar didapatkan dari kafein yang terkandung di dalam kedua minuman tersebut.

Kafein adalah kuncinya, dan mereka yang minum empat cangkir kopi sehari bisa mendapatkan hasil yang terbaik, walaupun mereka yang minum teh hitam dan teh hijau juga mendapatkan manfaatnya.

Hubungan kafein dengan kelemahan fisik

Sebuah tim dari National University of Singapore mengamati 12.000 peserta yang berusia 45 hingga 74 tahun, dengan masa tindak lanjut selama 20 tahun.

Prof Koh Woon Puay dari Program Penelitian Translasi Umur Panjang yang Sehat di Fakultas Kedokteran Yong Loo Lin di universitas tersebut mengatakan bahwa kopi dan teh merupakan minuman andalan berbagai masyarakat di seluruh dunia, termasuk Singapura.

"Penelitian kami menunjukkan bahwa konsumsi minuman berkafein ini pada usia paruh baya dapat dikaitkan dengan berkurangnya kemungkinan kelemahan fisik pada usia lanjut," ujarnya dikutip dari The Telegraph (22/10/2023).

"Namun, penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk mengonfirmasi hubungan longitudinal ini, dan untuk menyelidiki apakah efek pada kelemahan fisik ini dimediasi oleh kafein atau senyawa kimia lainnya," sambungnya.

Peserta yang diwawancarai dalam penelitian adalah orang-orang yang berusia paruh baya, dengan usia rata-rata 53 tahun. Peserta diberi pertanyaan tentang kebiasaan minum minuman yang mengandung kafein seperti kopi, teh, dan minuman ringan serta makanan seperti cokelat dalam hal frekuensi dan ukuran porsinya.