Find Us On Social Media :
Ilustrasi sup hijau. (Dok. Freepik/Freepik)

Cocok untuk Ibu Menyusui, Berikut Cara Membuat Sup Hijau Khas India

Julisna Ruswan Minggu, 1 September 2024 | 06:55 WIB

SonoraBangka.id - Di India, ada satu makanan yang disebut cocok dikonsumsi oleh ibu hamil. Namanya green soup atau sup hijau. Dikutip dari buku "Tradisional Food Recipes from Ayush System of Medicine" dari Kementerian AYUSH India, dedaunan hijau sudah lama digunakan untuk membantu meningkatkan air susu ibu. Pada resep sup hijau berikut, daun hijau yang dipakai yaitu bayam. Simak resep selengkapnya berikut. 

Resep sup hijau

Bahan sup hijau:

225 gr daun bayam

75 gr bombai cincang

1 buah tomat (cincang)

4 siung bawang putih (cincang)

473 ml air rebusan kacang-kacangan

1 sdt minyak 

Garam secukupnya