SonoraBangka.id - Biaya hidup di Australia memang setara dengan Singapura atau lebih tinggi, apalagi dari Indonesia.
Tidak sedikit orang Indonesia ragu liburan ke Australia karena faktor biaya hidup yang terbilang mahal.
Untuk diketahui saja, tidak semua kota di Australia biaya hidup-nya tinggi dan mahal.
Beberapa terbilang murah dan bisa jadi pilihan tempat liburan bagi turis backpacker Indonesia.
1. Canberra
Ibukota Australia ini jarang dilirik turis karena tidak semenarik Sydney, padahal biaya hidupnya murah.
Kota ini terbilang kecil jadi mudah dikelilingi dengan jalan kaki. Suasananya pun serba hijau dan asri.
Di Canberra juga banyak galeri seni dan museum. Beberapa di antaranya masuknya gratis.
Selain itu, bagi yang senang aktivitas alam seperti hiking dan kamping, cocok datang ke Canberra.
2. Perth
Suasana di kota Perth kombinasi antara kota modern dan kota kecil yang asri.