Find Us On Social Media :
Ilustrasi kue lapis singkong pelangi. (DOK.SHUTTERSTOCK/Ketut Mahendri)

Bisa buat Ide Jualan, Berikut Cara Buat Lapis Singkong Warna-warni

Julisna Ruswan Selasa, 10 September 2024 | 06:46 WIB

SonoraBangka.id -  Lapis singkong merah-hijau ini nampak menarik. Warnanya cukup menyolok usai dikukus selama 45 menit. Ada tambahan pisang iris di bagian tengah dan atasnya (topping). Kamu bisa variasikan bentuk potongan pisang yang dimau. Satu loyang lapis singkong bisa dibagi menjadi 22 potong. Kamu dapat menyajikannya untuk keluarga atau dijadikan ide jualan. 

Resep lapis singkong

Ikuti resep lapis singkong dari buku "Kue-kue Kukus Tradisional" (2013) oleh Dewi Soesilo terbitan Demedia Pustaka berikut ini:

Bahan:

1/2 butir kelapa muda

1 kg singkong, kupas, parut

200 gr gula pasir

1 sdt garam

1/2 sdt bubuk vanili

Pewarna merah dan hijau