SonoraBangka.id - Kita ketahui, Tuban adalah sebuah kabupaten yang terletak di Jawa Timur, menawarkan keindahan alam yang unik melalui goa-goa menawannya.
Wisatawan dapat menemukan berbagai goa yang bukan hanya indah, tetapi juga sarat akan nilai sejarah dan petualangan.
Berikut adalah beberapa goa yang patut kamu kunjungi saat berada di Tuban.
1. Goa Ngerong
Salah satu goa paling populer di Tuban adalah Goa Ngerong.
Terletak di Jalan Raya Rengel, goa ini menawarkan pengalaman seru mengarungi sungai sepanjang 1,8 km dengan perahu karet.
Di sepanjang perjalanan, pengunjung bisa melihat beragam jenis ikan dan menikmati pemandangan alam yang menawan.
Goa ini juga dikenal sebagai "goa kelelawar" karena banyaknya kelelawar yang hidup di dalamnya.
Dengan tiket masuk yang sangat terjangkau, yaitu Rp 3.000 untuk dewasa dan Rp 2.000 untuk anak-anak, kamu bisa menjelajahi keindahan alam sekaligus merasakan terapi ikan.