Find Us On Social Media :
()

Bawang Merah Bisa untuk Menghitamkan Rambut Beruban Tanpa Disemir

Riska Tri Handayani Minggu, 27 Oktober 2024 | 20:45 WIB
 
 
SonoraBangka.idUban jadi salah satu masalah rambut yang bisa dialami oleh siapa saja, apalagi saat memasuki usia tua. 

Namun tak sedikit yang mengalaminya lebih awal karena faktor pola hidup hingga genetik.

Ketika rambut putih ini muncul, perasaan tak percaya diri membayang-bayangi.

Sebab uban memang bisa mengganggu penampilan dan juga membuat gatal kepala yang membuat tergoda menggaruknya.

Lantas tak sedikit akhirnya banyak orang yang berusaha menutupi uban dengan cat rambut.

Meski cat rambut memang bisa menutupi uban, namun sifatnya hanya sementara dan bisa saja merusak rambut.

Oleh sebab itu, ada baiknya mulai sekarang perlu menggunakan bahan-bahan alami saja untuk membasmi uban.

Ada banyak bahan alami yang telah terbukti menyamarkan uban dan membuat rambut kembali hitam.

Berikut ini ada bahan alami di dapur Anda yang bisa Anda gunakan.

Cara Menyamarkan Uban dengan Bahan Alami

Dilansir dari stylecraze, satu cara menghilangkan uban dan membuat rambut kembali hitam secara alami adalah bawang merah.

Selain dengan bawang merah, kami berikan bahan lainnya untuk sebagai alternatif untuk menghitamkan kembali rambut beruban.

1. Bawang merah

Jus bawang merah memiliki kandungan enzim Katalase yang kaya yang membantu menghilangkan uban. Penggunaan teratur dapat membantu menggelapkan rambut Anda dari akarnya.