SONORABANGKA.ID - Adalah Kehidupan karier atau pekerjaan kerap mengalami pasang-surut. Banyak orang merasa terjebak dalam rutinitas karier, merasa stagnasi, kinerja menurun, atau lebih buruk lagi dikelilingi drama pekerjaan dan politik.
Hal-hal ini sering kali membuat karyawan merasa stres, bahkan frustasi dengan karier mereka. Berbagai cara dilakukan untuk mengembalikan semangat bekerja dan meningkatkan karier.
Tapi, cara-cara ini tak selalu berhasil. Mencoba menerapkan feng shui dapat membantu keberuntungan karier, promosi, dan peluang kerja.
Meski tidak ada solusi yang bisa diterapkan untuk semua orang dalam hal feng shui, ada beberapa panduan umum yang dapat diikuti.
Ahli feng shui Adelina Pang membagikan mengenai panduan feng shui untuk kesuksesan karier, baik saat bekerja di rumah maupun kantor.
“Untuk memanfaatkan energi positif dari Bintang Terbang dalam feng shui, kita harus memahami bintang-bintang ini berpindah lokasi setiap 12 bulan dan mempengaruhi sembilan kisi utama (arah) di rumah atau kantor,” kata Adelina.
Jenis energi tertentu berada di setiap sudut rumah. Misalnya, satu lokasi mungkin sangat menguntungkan untuk menghabiskan banyak waktu di sana karena merupakan tempat tinggal tahunan Bintang yang sangat bermanfaat, sementara Anda mungkin perlu menghindari tempat lain di rumah atau kantor karena itu adalah rumah saat ini dari Bintang yang “tidak sehat”.
Nah, disadur dari Home and Decor Singapore, Jumat (15/11/2024), berikut sejumlah cara menerapkan feng shui di ruang kerja demi meningkatkan karier.
Tempatkan dekorasi berbahan dasar logam di area utara
Area utara diberkati dengan Bintang Putih tahun ini, yang sangat menguntungkan dan membawa prospek bagus untuk membangun hubungan mendalam dengan orang-orang.