Peraonil Dit Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung menyerahkan bantuan ke masyarakat pesisir Senin (29/6/2020)
Peraonil Dit Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung menyerahkan bantuan ke masyarakat pesisir Senin (29/6/2020) ( Bangkapos.com)

Ditpolairud Babel Bagikan 2.000 Paket Sembako Untuk Warga Pesisir

29 Juni 2020 23:39 WIB

SONORABANGKA.ID - Ditpolairud Polda Kepulauan Bangka Belitung membagikan sembako sebanyak 2.000 Paket dalam rangka Hari Bhayangkara ke-74.

Dir Polairud, Kombes Pol M Zainul pada Senin (29/6/2020) mengatakan bahwa pendistribusian paket sembako telah dilaksanakan sejak hari Sabtu (27/6/2020) yang lalu.

Dilansir dari Bangkapos.com, Paket sembako tersebut dibagikan oleh para personil Ditpolairud dan Babin Perairan.

"Kita membagikan paket sembako berdasarkan data warga tak mampu diwilayah pesisir Bangka Beltitung terdampak pendemi Covid 19," kata M Zainul, Senin (29/6/2020).

Kegiatan sosial kepada masyarakat pesisir khususnya bagi yang terdampak pandemi Covid-19 ini, dilakukan di enam kabupaten dan satu kota di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Pendistribusian paket sembako dilaksanakan selama tiga hari. Masyarakat penerima bansos ini sebelumnya sudah didatakan oleh personil kapal dan Babin perairan yang bertugas di seluruh wilayah perairan kabupaten dan kota di  Bangka Belitung.

Sasaran bansos paket sembako sebanyak 2.000 paket ini dibagikan kepada masyarakat pesisir yang kurang mampu, lansia, sakit dan yang terdampak Covid-19.

"Semoga dengan niat ikhlas kami sebagai anggota POLRI sesuai dengan tugas pokok kami melindungi , melayani dan mengayomi masyarakat dapat membantu meringankan beban masyarakat terdampak Covid-19 ini serta dalam rangka Hari Bhayangkara ke-74 dengan motto Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif," ungkap M Zainul.

Banyak masyarakat pesisir yang menerima bansos menyampaikan ucapan teimakasih melalui tokoh dan perangkat desa kepada polri yang peduli dan memberikan bantuan paket sembako. Sebab dimasa dampak covid 19 ini semua lapisan masyarakat terdampak.

"Saya besama PJU Polda Kepulauan Bangka Belitung turun langsung dan melihat masyarakat yang mendapatkan bantuan benar bener layak meneirma dan memang mengalami kesulitan," kata  M Zainul.

Artikel ini telah tayang di Bangkapos.com https://bangka.tribunnews.com/2020/06/29/2000-paket-sembako-dibagikan-ditpolairud-babel-untuk-warga-pesisir

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm