ilustrasi Japanese Custard Pudding
ilustrasi Japanese Custard Pudding ( hogy / shutterstock)

Cara Membuat Puding Custard Kukus Ala Jepang Dengan Saus Karamel

12 Agustus 2020 14:52 WIB

SonoraBangka.id - Makanan penutup berupa puding susu dengan saus karamel yang biasanya dimasak menggunakan oven adalah puding custard. Kamu  juga bisa membuat puding custard karamel tanpa oven seperti yang ada di Jepang. Hanya butuh modal panci bertutup yang diisi air untuk mengukus puding custard karamel. Puding custard  di Jepang yang dikukus disebut mushi pudding. Dilansir dari Just One Cook Book, berikut resep puding custard kukus ala Jepang.

Resep puding custard kukus ala Jepang

 Bahan:

  • 1 cangkir susu (240 ml)
  • 3 telur ukuran besar (masing-masing 50 gram tanpa cangkang)
  • 3 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt ekstrak vanili murni

Bahan saus karamel:

  • 3 sdm air
  • 1 1/2 sdm gula pasir
  • 1 1/2 sdm air (untuk tambahan)

Cara membuat puding custard kukus ala Jepang

Puding custard

  1. Siapkan semua bahan dan empat buah ramekin (pinggan tahan panas) ukuran 6 ons.
  2. Siapkan panci bertutup ukuran besar. Isi dengan air setinggi sekitar 1 inci atau 2.5 cm. Lalu rebus air. Bungkus tutup panci dengan kain untuk mencegah air menetes saat merebus puding.
  3. Siapkan mangkuk. Masukkan telur dan gula. Kocok sampai tercampur rata dan gula larut.
  4. Tambahkan susu dan vanili, kocok sampai tercampur rata.
  5. Kemudian saring adonan puding dengan saringan halus ke dalam ramekin.
  6. Setelah air mendidih, kecilkan api dan masukkan ramekin ke dalam panci secara perlahan. Tutup panci dan kukus puding custard selama 10 menit.
  7. Setelah 10 menit, matikan api tapi jangan buka tutup panci. Kukus puding dengan sisa panas selama 10 menit.

Setelah 10 menit, angkat dan dinginkan di suhu ruang. Jika sudah bersuhu ruangan, pindahkan ke lemari es dan dinginkan selama 2-3 jam.

Saus caramel

  1. Sebelum puding disajikan, buatlah saus karamel. Masukkan 3 sendok makan air dan gula ke dalam panci kecil dan masak di atas api kecil. Aduk sampai gula larut.
  2. Saat gula sudah larut, besarkan api dan aduk gula sesekali agar karamelisasi merata. Akan muncul busa pada campuran karamel. Tunggu beberapa saat sampai karamel berubah warna menjadi kuning tua.
  3. Jika sudah berubah warna menjadi kuning tua, tambahkan 1 1/2 sdm air. Di tahap ini kamu harus hati-hati karena akan muncul busa panas. Kocok adonan dan matikan api. Biarkan dingin.
  4. Setelah dingin, tuang saus karamel di atas puding custard dan sajikan. Jika karamel mengeras, kamu bisa panaskan kembali dengan ditambah air.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Puding Custard Kukus ala Jepang, Disiram Saus Karamel", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/08/12/121200775/resep-puding-custard-kukus-ala-jepang-disiram-saus-karamel?page=all#page2.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm