Polres Bangka Barat melakasankan latihan Dalmas di lapangan apel Mapolres, Selasa (11/8/2020).
Polres Bangka Barat melakasankan latihan Dalmas di lapangan apel Mapolres, Selasa (11/8/2020). ( Ist/ Polres Bangka Barat)

Jelang Pilkada Serentak 2020, Polres Bangka Barat Gelar Latihan Dalmas

13 Agustus 2020 08:45 WIB

SonoraBangka.ID - Polres Bangka Barat menggelar latihan Dalmas di lapangan apel Mapolres, pada Selasa (11/8/2020) lalu.

Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan kemampuan personilnya menjelang Pilkada serentak 2020 di Kabupaten Bangka Barat.

Kabag Ops Polres Bangka Barat Akp Martahi J H David, yang di dampingi Kasat Sabhara AKP Agus Mulyadi memimpin latihan ini.

Mengingat dalam waktu dekat akan dilaksanakan pilkada serentak, maka pelatihan Dalmas ini diawali dengan penggunakan peralatan yang bertujuan untuk melatih fisik anggota serta kesiapan anggota pada saat menghadapi unjuk rasa yang sebenarnya di lapangan.

 

Disamping itu, hal ini juga bertujuan untuk mengingat kembali gerakan maupun formasi Dalmas, dalam persiapan pengamanan massa dan mengantisipasi gangguan Kamtibmas yang terjadi di wilayah hukum Polres Bangka Barat.

Kabag Ops Polres Bangka Barat Akp Martahi J H David, menuturkan dalam mengendalikan massa terdapat beberapa tahapan yang dilalui.

"Mulai dari tindakan preventif dengan menurunkan tim negosiator, hingga menggunakan peralatan pemecah massa seperti gas air mata maupun water canon yang harus sesuai dengan Standart Operational Procedur (SOP)," ujar Martahi J H David, Rabu (12/8/2020).

Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Asah Kemampuan Jelang Pilkada, Polres Bangka Barat Gelar Latihan Dalmas

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm