Presenter Melaney Ricardo
Presenter Melaney Ricardo ( Kompas.com)

Umur Pernikahan Sudah 10 Tahun, Melaney Ricardo Akui Pernah Bosan dengan Tyson Lynch

13 Agustus 2020 17:34 WIB

SONORABANGKA.ID - Pembawa acara Melaney Ricardo telah 10 tahun membina rumah tangga bersama suaminya, Tyson Lynch.

Selama itu, Melaney tak memungkiri bahwa ia pernah merasa bosan dengan Tyson.

Hal itu diakui Melaney saat menjadi bintang tamu di vlog Andre Taulany yang dikutip Kompas.com, Kamis (13/8/2020).

Awalnya, Andre bertanya tentang usia pernikahan Melaney yang selalu terlihat harmonis.

"Pernikahan 10 tahun tapi kan bukan berarti enggak ada tantangan," kata Melaney.

Meski mengaku pernah bosan dengan sang suami, hal itu tak membuat ibu dua anak ini menyerah dalam mempertahankan rumah tangganya.

"Bosen dong, itu wajar enggak sih? kalau orang enggak bosen malah enggak wajar. Tapi bosen bukan berarti lu menyerah kan," ucap Melaney.

Sebelumnya Melaney sempat berpisah Tyson yang terjebak lockdown di Australia.

Diketahui, Tyson Lynch berangkat di Australia lantaran menjenguk keluarganya yang sedang sakit pada pertengahan Maret 2020.

Namun, Tyson tidak bisa kembali ke Indonesia karena lockdown dan harus terpisah dari istri dan anak-anaknya selama lima bulan.

Kini, Tyson telah kembali berkumpul bersama Melaney dan keluarga.


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "10 Tahun Menikah, Melaney Ricardo Akui Pernah Bosan kepada Tyson Lynch", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2020/08/13/142831566/10-tahun-menikah-melaney-ricardo-akui-pernah-bosan-kepada-tyson-lynch.

SumberKOMPAS.com
PenulisAnas Fadly
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm