on air di Radio Sonora Bangka, bertempat di Rumah Dinas Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Mahligai Serumpun Sebalai, Jumat (14/8/20) malam
on air di Radio Sonora Bangka, bertempat di Rumah Dinas Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Mahligai Serumpun Sebalai, Jumat (14/8/20) malam ( Ist / Diskominfo Babel)

Talkshaw Di Sonora, Kakwarda Babel Jelaskan Pentingnya Pramuka Bagi Generasi Muda

15 Agustus 2020 15:29 WIB

SonoraBangka.id  - Tepat di hari ulang tahun pramuka yang ke-59 tahun 2020, Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Kakwarda Babel), Melati Erzaldi melakukan live talkshow, yang disiarkan langsung melalui streaming maupun on air di Radio Sonora Bangka, bertempat di Rumah Dinas Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Mahligai Serumpun Sebalai, Jumat (14/8/20) malam.

Ditemani Wakil Ketua Bidang Orgakum Kwarda Babel, Kombes Pol. Purn. Zaidan, kepada pembawa acara radio sonora dan para pendengar, Kakwarda Melati Erzaldi menjelaskan pentingnya pramuka bagi generasi muda. Pramuka adalah wadah untuk membentuk karakter para generasi muda sebagai calon pemimpin penerus bangsa.

Pihaknya secara masif terus mengajak para pemuda Bangka Belitung untuk bergabung di pramuka. Salah satunya adalah dengan mewajibkan peserta didik untuk mengikuti organisasi pramuka di sekolahnya. Dengan harapan, para peserta didik itu dengan sendirinya akan mencintai pramuka.

Pihaknya juga mengubah stigma baru, menjadikan gerakan pramuka yang lebih mandiri dan memberikan manfaat bagi orang lain serta berinovasi seiring perkembangan zaman dan teknologi.

Hingga kini di ulang tahun gerakan pramuka ke-59, Kwarda Babel telah menunjukkan perkembangan yang semakin baik. Baik dari segi jumlah maupun 0rogram-program yang dijalankan. Salah satu program di Kwarda Babel adalah mengajarkan para anggotanya untuk mandiri adalah dengan program kewirausahaan "One Gudep One Product" yang saat ini telah diterapkan di 11 gudep yang ada.

Di masa pandemi Covid-19 ini, Kwarda Babel melalui pramuka peduli juga ikut terlibat aktif dalam Satgas Pencegahan dan Penanganan Covid-19 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Pemberian bantuan sembako hasil produk lokal Babel, masker, face shield, instalasi alat cuci tangan, serta menjadi garda terdepan dalam menyosialisasikan protokol kesehatan kepada masyarakat dilakukan Kwarda Babel untuk membantu menangani Covid-19 ini.

Kwarda Babel juga menjadi pelopor untuk mengantisipasi krisis pangan dengan beberapa program ketahanan pangan seperti "Melati Tuk Ketapang", "Demonstration Plot", serta "Smart Eco Garden".

Tak lupa Kakwarda Melati Erzaldi menyapa dan mengucapkan selamat hari pramuka kepada para pendengar radio sonora.

"Dirgahayu gerakan pramuka yang ke 59. Semoga pramuka semakin berjaya dan menjadi terdepan Bergerak," ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Orgakum Kwarda Babel, Kombes Pol. Purn. Zaidan menjelaskan, pramuka sebagai wadah pembentukan karakter pemuda, dalam setiap aktivitasnya dibekali berbagai macam keterampilan dan keahlian agar para anggotanya mandiri.

Pramuka juga merupakan cerminan pancasila, seperti aspek religi, moral, HAM, persatuan dan kesatuan, serta bela negara. Sehingga pramuka menjadi pelopor Negara Kesatuan Republik Indonesia.

SumberDiskominfo Babel
PenulisEdwin
EditorEdwin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm