Ilustrasi jamur portobello
Ilustrasi jamur portobello ( shutterstock)

Agar Awet Dan Tidak Mudah Busuk, Berikut 4 Cara Menyimpan Jamur

29 Agustus 2020 11:44 WIB

SonoraBangka.id - Jika cara menyimpannya tidak benar, jamur bisa dengan cepat membusuk. Jamur sendiri memiliki tekstur lembab. Agar awet, lebih tahan lama, ada beberapa cara menyimpan jamur yang bisa kamu lakukan. Jamur bisa disimpan dengan dibungkus plastik lalu dimasukkan kulkas, dibekukan, atau dikeringkan. Berikut adalah empat cara menyimpan jamur yang benar dari The Spruce Eat dan Cook Illustrated:

1. Cara simpan jamur dengan plastik zip lock

Plastik zip lock berguna untuk memaksimalkan sirkulasi udara tanpa mengeringkan jamur. Jamur lebih baik disimpan di plastik dengan zip lock atau plastik kemasan jamur itu sendiri Jika menyimpan di plastik zip lock biarkan sedikit terbuka agar gas etilen, gas yang mempercepat proses pembusukan, dari jamur bisa keluar. Wadah pengemasan jamur sendiri dirancang untuk menyeimbangkan retensi kelembapan dan pelepasan gas etilen dari jamur. Jika Anda ingin menggunakan cara ini tapi ingin menyimpan sisa jamur cukup bungkus kembali wadah tersebut dengan plastic wrap.

2. Cara simpan jamur di kulkas 

Karena terlalu lembab, menyimpan jamur sebaiknya tidak di laci lemari es. Selain itu lebih baik jamur dibungkus dengan plastik saja ketimbang kantong kertas atau tisu yang dibasahi. Menaruh jamur juga harus hati-hati, jamur lebih baik tidak dekat dengan makanan dengan bau atau rasa yang tajam, sebab jamur akan menyerap seperti spons sehingga bisa merusak rasa dan bau jamur. Lalu jamur tidak bisa ditumpuk karena akan merusak bentuk dan mudah membusuk. Jika ingin menyimpan jamur dalam jangka waktu lama disarankan untuk membekukan atau mengeringkan jamur.

3. Cara membekukan jamur agar awet

Jika anda memiliki jamur dalam jumlah besar, pertimbangkan untuk membekukannya.  Hal yang terpenting, jamur perlu dimasak terlebih dahulu untuk menghentikan proses kerja enzim agar menjaga kualitas jamur. Lalu segera masukan ke freezer.

4. Cara mengeringkan jamur dengan oven

Jamur kering bisa kembali kenyal dengan direbus air panas sehingga jangan ragu untuk mengeringkan jamur agar tahan lama. Dari segi tekstur dan rasanya pun tidak ada perubahan yang mencolok. Kalau ingin mengeringakna jamur ada beberapa langkah yang perlu diperhatikan, sebagai berikut:

  • Proses pengeringan jamur memerlukan oven atau alat pengering makanan. Jika menggunakan oven pakai suhu rendah agar jamur tidak gosong.
  • Jamur perlu disusun dengan rapi agar kering merata.
  • Simpan jamur yang sudah kering dalam wadah kedap udara.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Cara Simpan Jamur agar Awet, Tidak Mudah Busuk", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/08/29/081200075/4-cara-simpan-jamur-agar-awet-tidak-mudah-busuk?page=all#page2.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm