Penyanyi Jane Callista
Penyanyi Jane Callista ( KOMPAS.com)

Jane Callista Juara Kompetisi Menyanyi Online di Eropa dan Amerika

10 September 2020 14:25 WIB

Kompetisi di Chicago diikuti oleh lebih dari 400 orang peserta dari 22 negara. Jane Callista berhasil mendapat penghargaan sekaligus diumumkan meraih 1st Winner di Vocal Division tahun 2020 ini.

Mengikuti kompetisi bernyanyi secara online adalah yang pertama bagi Jane Callista. Ia pun mengaku tantangannya lebih berat karena tak bisa berhadapan langsung dengan para juri, juga tak bisa melihat bagaimana respons mereka.

"Kelihatannya lebih mudah karena tidak berhadapan langsung dengan juri dan hanya mengirimkan video kepada penyelenggara. Tapi justru ini faktor kesulitan yang sangat tinggi," kata Jane melalui keterangan tertulis, Rabu (9/9/20200. 

Karena harus sempurna di setiap momen dan harus menampilkan super maksimal agar teknik dan rasa dari lagunya bisa sampai ke juri," sambung Jane yang membawakan lagu musikal dan folk-song di ajang tersebut.

Atas kemenangan di ajang The Song International - World Vocal Competition 2020, Jane Callista akan diundang ke Sea Sun Festival Spain pada Mei 2021.

"Sedangkan kompetisi di Chicago hadiahnya dalam bentuk US dollar, lumayan untuk nambah tabungan," ungkap Jane Challista.

Sementara itu, Jane mensyukuri di masa pandemi ini ia berhasil mengukir prestasi internasional tidak hanya dalam kompetisi menyanyi, tetapi juga kompetisi mencipta lagu.

Lagu "Nobody's Perfect" yang ia tulis sendiri lirik dan melodinya telah berhasil mendapat penghargaan sebagai Top 10 Highly Commended Finalist di ajang Young Songwriter International Competition 2020, di United Kingdom.


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jane Callista Juara Kompetisi Menyanyi Online di Eropa dan Amerika", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2020/09/09/211904666/jane-callista-juara-kompetisi-menyanyi-online-di-eropa-dan-amerika?page=2.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm