Ilustrasi
Ilustrasi ( Sumber gambar: https://indonesiaimaji.com)

Hidup Akan Bahagia Jika Terapkan Gaya Hidup Minimalis. Ini Alasannya

11 September 2020 09:53 WIB

SonoraBangka.id - Saat ini banyak dari masyarakat Indonesia yang melakukan gaya hidup minimalis.

Hidup minimalis bukanlah Gaya hidup yang hanya sekedar menghemat uang dan mengurangi pengeluaran saja.

Gaya hidup minimalis sebenarnya gaya hidup yang tidak berlebihan dengan memiliki berbagai barang yang benar-benar dibutuhkan.

Fokus  pada barang yang benar-benar dibutuhkan akan menghapus beberapa keinginan Anda memiliki barang yang tidak diperlukan.

Gaya hidup minimalis dapat membuat orang yang menerapkannya menjadi lebih bahagia dari sebelumnya.

Berikut ini tips bahagia dari Gaya hidup minimalis :

1. Menghemat Uang 

Orang dengan gaya hidup minimalis hanya akan membeli barang yang diperlukan saja sehingga dapat menghemat pengeluaran.

Orang dengan Gaya hidup minimalis tidak akan terpengaruh ketika terdapat diskon atau potongan barang yang tidak kita perlukan.

2. Mengurangi Rasa Stress

Rasa stress yang berlebihan ternyata tidak dialami oleh orang yang kekurangan saja, melainkan  juga dialami oleh orang yang memiliki banyak sekali barang.

Barang yang menumpuk tersebut akan membuat kita merasa takut akan kehilangan dan juga membuat ruangan selalu berantakan yang membuat diri menjadi lebih stress.

Dengan Gaya Hidup Minimalis, ruangan akan menjadi lebih lega karena barang menumpuk yang tidak perlukan akan disingikrkan, baik dengan cara dijual, disumbangkan atau dibuang.

Ruangan yang rapi, lega dan tidak ada barang yang menumpuk inilah yang dapat mengurangi kita dari rasa stress tersebut. 

Selain itu, Kita tidak akan cemas akan kehilangan barang kita, hal itu jugalah yang akan mengurangi rasa stress kita. 

3. Lebih mudah membersihkan ruangan

Kita akan lebih mudah membersihkan ruangan yang hanya memiliki sedikit barang .

Selain itu juga dapat menghemat waktu dan tenaga dalam memindahkan barang-barang.

4. Mengurangi kerusakan lingkungan

Tahukah kamu bahwa semakin banyak barang yang kita konsumsi, maka lingkunganlah yang akan semakin rusak, mulai dari hutan, dan sumber daya alam lainnya. 

5. Lebih bebas dari keterikatan barang-barang

Kamu akan lebih bebas dari barang-barang, jika menerapkan gaya hidup minimalis.

Kamu tidak akan mencemaskan akan kehilangan barang apapun dan bebas untuk berpergian tanpa rasa cemas tersebut.

6. Menjadi lebih produktif dari sebelumnya

Orang dengan gaya hidup minimalis menjalani hidup dengan lebih produktif karena memiliki waktu yang lebih banyak dari orang biasanya.

Coba bayangkan berapa banyak waktu yang kita gunakan untuk membeli, merapikan, memilih, atau menyusun barang barang setiap harinya.

Sangat disayangkan jika setiap hari waktumu terpakai untuk hal tersebut.

Nah, demikianlah manfaat yang dapat dirasakan dari gaya hidup minimalis. 

 

 

 

 

 

 

 

 

SumberKompasiana.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm