Hanbin alias B.I, mantan member boyband iKON.
Hanbin alias B.I, mantan member boyband iKON. ( Soompi)

B.I Eks iKON Resmi Ditunjuk sebagai Direktur Eksekutif 10K Company

28 September 2020 13:29 WIB

SONORABANGKA.ID - Mantan anggota dan leader boyband iKON, B.I atau Kim Hanbin, resmi ditunjuk sebagai Direktur Eksekutif 10K Company.

Berdasar siaran pers dari 10K Company, dari 11 September 2020, 10K menggelar rapat pemegang saham pada hari ini 28 September 2020.

Dari hasil rapat tersebut diputuskan, B.I akan ditunjuk sebagai Direktur Eksekutif perusahaan yang menjadi rumah sejumlah selebriti itu.

Total ada delapan nama direktur eksekutif yang ditunjuk hari ini dengan B.I sebagai yang termuda di antara semuanya. Posisi tersebut akan dijalani B.I untuk tiga tahun kedepan.

10K Company merupakan rumah bagi sejumlah selebritas terkenal seperti Jo In Sung, Ji Suk Jin, Moon Hee Jun, dan Lee Young Ja.

Sebagai informasi tambahan, B.I saat ini terdaftar sebagai artis dibawah agensi 131 Label yang disebut-sebut sebagai agensi miliknya sendiri.

Sejak meninggalkan iKON dan YG Entertainment terkait skandal narkoba, B.I mengobati kerinduan penggemar dengan mengunggah sejumlah musik di akun Souncloud miliknya.

Penggemar-penggemar Hanbin antusias dengan kabar baik tersebut, hingga membuat website 10K error dan tidak bisa diakses siapapun.

Tak hanya itu, rasa bahagia atas kesuksesan Hanbin itu juga dirayakan di Twitter dengan menggunakan tagar #ExecutiveDirectorKimHanbin.


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "B.I Eks iKON Resmi Menjabat sebagai Direktur Eksekutif Agensi Jo In Sung", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2020/09/28/123249366/bi-eks-ikon-resmi-menjabat-sebagai-direktur-eksekutif-agensi-jo-in-sung.

SumberKOMPAS.com
PenulisAnas Fadly
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm