Sara Wijayanto berpose usai wawancara promo film Sabrina di Menara Kompas Gramedia , Palmerah Selatan, Jakarta, Rabu (09/5/2018). Film garapan rumah produksi Hitmaker Studios yang bergenre horor tersebut akan tayang pada 12 Juli 2018.
Sara Wijayanto berpose usai wawancara promo film Sabrina di Menara Kompas Gramedia , Palmerah Selatan, Jakarta, Rabu (09/5/2018). Film garapan rumah produksi Hitmaker Studios yang bergenre horor tersebut akan tayang pada 12 Juli 2018. ( Kompas.com)

Sara Wijayanto Akui Tak Mudah Berjuang untuk Tinggalkan Narkoba

30 September 2020 22:51 WIB

SONORABANGKA.ID - Artis peran Sara Wijayanto bicara mengenai perjuangannya tinggalkan narkoba.

Sebagaimana diketahui, Sara Wijayanto pernah menjadi pecandu narkoba sejak duduk di bangku SMA.

Ditemani sang suami, Demian Aditya, Sara berbincang dengan komika Uus beserta istri, Kartika Wijaksana.

"Waktu dulu aku keluar, berusaha untuk (tinggalkan) itu kan enggak bisa langsung ya, aku merasa aku enggak berharga, merasa aku buruk, enggak worthy gitu jadi enggak pede," kata Sara Wijayanto, dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Uus Kamukita, Rabu (30/9/2020).

Sara menuturkan tak mudah baginya untuk meninggalkan kebiasaan yang seharusnya tidak dilakukannya itu.

"Tapi itu memang enggak gampang, dengan berjalannya waktu ya sudah deh masa gue mau begini terus," ujarnya.

Kemudian Sara berpikir bahwa Tuhan telah memberikan kesempatan untuk memperbaiki kehidupannya.

Istri Demian Aditya itu akhirnya berusaha untuk tinggalkan barang haram tersebut meskipun tak mudah.

"Gue dikasih kesempatan sama Tuhan untuk memperbaiki ya gue harus berusaha, memang enggak gampang," ujar Sara.

Menurut Sara, cara terbaik yang bisa dilakukan bagi para pecandu narkoba agar bisa lepas adalah sering komunikasi dengan orang yang punya kasus yang sama.

"The best thing we can do adalah ngobrol sama orang-orang yang pernah mengalaminya juga, kasih kekuatan," tutur Sara Wijayanto.

Sebelumnya, dalam podcast Deddy Corbuzier, Sara mengaku kalau dia menggunakan narkoba karena salah pergaulan.

Pernah menjalani rehabilitasi, Sara sembuh dari kecanduan heroin dengan upayanya sendiri.

Namun, tak lama sembuh, ia malah kecanduan narkoba jenis lainnya, cyrstal meth.

Kini Sara bersyukur bisa kembali ke kehidupan di jalan yang benar dan bisa mengambil hikmah atas kisah masa lalunya.


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sara Wijayanto Ungkap Perjuangan Tinggalkan Narkoba", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2020/09/30/181729566/sara-wijayanto-ungkap-perjuangan-tinggalkan-narkoba.

SumberKOMPAS.com
PenulisAnas Fadly
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm