Algafri Rahman Anggota DPRD Babel Dapil Bateng
Algafri Rahman Anggota DPRD Babel Dapil Bateng ( SonoraBangka.id / edwin)

Kepada Sonora Bangka, Algafri Rahman Sampaikan Sosok Ibnu Saleh

5 Oktober 2020 08:43 WIB

SonoraBangka.id - Warga Kabupaten Bangka tengah sangat kehilangan sosok Ibnu Saleh. Hal ini seperti yang disampaikan oleh anggota DPRD Bangka Belitung (Babel) daerah pilihan Bangka tengah Algafri Rahman saat dibincangi Sonora Bangka FM 101,1. Minggu (04/10/20).

"Kami atas nama warga Bateng sangat kehilangan,seorang sosok yg luar biasa, saya pribadi ikut berbela sungkawa,"ujar Algafri kepada penyiar Sonora Bangka Jemi.

Algafri menceritakan dirinya sudah cukup lama mengenal sosok Ibnu saleh.Saat Bangka tengah mulai menjadi kabupaten pemekaran, Ibnu saleh menjadi salah satu kepala dinas dibateng lalu pada saat pergantian sekretaris daerah waktu dipimpin Abu Hanifah, Ibnu saleh terpilih menjadi sekda Bateng sampai pergantian Abu Hanifah dengan Erzaldi Rosman menjadi bupati Bateng.

Erzaldi rosman mengajak Ibnu saleh mengikuti pilkada Bangka tengah 2015
untuk menjadi wakil bupati, seiring waktu Erzaldi rosman menjadi Gubernur Babel dan akhirnya Ibnu saleh menjadi Bupati Bateng.

"Jadi dari tahun 2003 saya kenal beliau, waktu itu saya menjadi ketua KNPI Bateng, beliau ketua KNPI provunsi.sampai hari ini saya masih berhubungan baik dengan armarhum,"ungkap Algafri.

Bagi Algafri, Ibnu saleh sosok pekerja yang luar biasa, Ibnu saleh ingin Bangka tengah menjadi unggul dari yang terbaik.Banyak hak yang sudah dicapai.

"Bagi saya, kenangan yg sangat berkesan tak bisa dilupakan adalah saat bersama beliau memasarkan gaharu sampai ke Jeddah dan sekalian umroh juga bersama beliau,"tuturnya.

"Mari kita sama - sama mendoakan beliau , kita memang pekerja ,tunjukan loyalitas kita ,tuhan tidak akan membiarkan orang yang sudah berusaha dan bekerja sesuai kemampuan ,berapapun energi yg dikeluarkan pasti ada nilainya dimata tuhan, bagi saya beliau adalah teladan,"pungkasnya.

PenulisEdwin
EditorEdwin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm