Buah Sukun
Buah Sukun ( wartakota.tribunnews.com)

Bisa Dijadikan Lauk Pauk, Berikut ini Cara Membuat Sukun Balado

7 Oktober 2020 11:09 WIB

SonoraBangka.id - Selain sukun biasanya diolah menjadi keripik atau digoreng tepung, sukun juga cocok dimasak dengan bumbu balado dan bisa dijadikan lauk pauk. Untuk membuat sukun balado, diperlukan bahan utama yaitu sukun tua yang menjelang matang. Sukun dengan tingkat kematangan tersebut memiliki tekstur tak terlalu keras dan tak terlalu lembek. Resep sukun balado ini disampaikan oleh Corporate Chef Parador Hotels & Resorts Gatot Susanto. "Jadi sangat mudah untuk membuat sukun balado, bisa dipotong-potong lalu dimasak balado dan jadi lauk," papar Gatot saat dihubungi oleh Kompas.com.

Resep sukun balado

Bahan:

  • 1 butir sukun tua menjelang matang
  • 200 gram cabai merah besar, buang biji
  • 30 gram cabai rawit merah
  • 50 gram bawang merah
  • 75 gram tomat
  • 2 lembar daun jeruk
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Minyak

Cara membuat  sukun balado

  1. Kupas sukun. Potong memanjang seperti stick. Rendam sukun dalam air selama 10-15 menit untuk menghilangkan getah. Angkat dan tiriskan. Goreng sukun.
  2. Selanjutnya tumbuk kasar bawang merah, cabai merah, cabai rawit, dan tomat. Tumis bumbu halus, tambahkan daun jeruk, garam, dan gula.
  3. Rapikan sukun goreng di atas piring saji. Siram sambal balado di atasnya, lalu sajikan dengan nasi putih. Sukun balado siap disantap.

Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "Resep Sukun Balado, Sajian Mudah dan Murah untuk Santap Siang", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/10/07/090900575/resep-sukun-balado-sajian-mudah-dan-murah-untuk-santap-siang.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm