SonoraBangka.ID - Penyanyi Rendy Pandugo berbagi caranya menciptakan sebuah karya.
Dalam pertemuan virtual, Rendy Pandugo mengatakan sering kali membuat lagu berdasarkan pengalaman yang sudah dirasakannya.
"Sebisa mungkin enggak perlu lu make up banget. Menurut gue, true story lebih relate, lebih berasa banget," ucap Rendy Pandugo, Jumat (9/10/2020).
Terlepas dari itu, Rendy Pandugo tak menyalahkan musisi yang menciptakan sebuah lagu yang bukan berdasarkan pengalaman pribadi.
"At least fifty fifty lah, setengah pengalaman, setengah dibumbui," ujar Rendy Pandugo.
Terbaru, Rendy merilis single "Home" yang ditulis pada 2018. Saat itu, Rendy tengah rindu dengan istri dan buah hatinya.
Pasalnya, Rendy Pandugo sedang menjalani tur di luar kota dan jauh dari keluarga.
"(Pada saat itu) gue pulang sih, cuma jadi kayak tempat singgah tidur aja. Quality time buat keluarga itu kerasa banget. Jadi kayak gue harus jalani itu (tour) pada saat itu," kata Rendy.
"Akhirnya gue kangen rumah, kangen segala macamnya, gue tulis lagu 'home' ini," ucap Rendy melanjutkan.
Single "Home" ini merupakan salah satu lagu yang bakalan masuk ke dalam album terbaru Rendy Pandugo.
Menurut rencana, album yang belum diketahui namanya ini bakalan rilis pada 2021 mendatang.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rendy Pandugo Bagikan Caranya Menciptakan Sebuah Karya", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2020/10/09/175304366/rendy-pandugo-bagikan-caranya-menciptakan-sebuah-karya.