Indonesia bakal punya tim MotoGP di Mandalika (Istimewa)
Indonesia bakal punya tim MotoGP di Mandalika (Istimewa) ( kompas.com)

Ada Tim Balap Indonesia Siap Meramaikan MotoGP Mandalika 2021

10 Oktober 2020 20:28 WIB

SONORABANGKA.ID - Akan Menggunakan Sirkuit Mandalika yang berada di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Indonesia siap menjadi tuan rumah MotoGP pada 2021 mendatang.

Bukan hanya kabar kepastian itu saja, untuk meramikan laga perdana di Tanah Air, Rapsel Ali sebagai Ketua Tim MotoGP Indonesia , rupanya juga sudah membentuk tim yang bertugas mengangkat potensi pebalap Indonesia.

"Alhamdulillah, sekarang kita sudah mendapat restu (membentuk Tim MotoGP Indonesia) dari Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia. Dan dalam waktu dekat ini kita akan meresmikannya," kata Rapsel yang juga Anggota Komisi VI DPR-RI, Jumat (9/10/2020).

Menurut Rapsel, sebenarnya tim tersebut telah terbentuk, di mana di dalamnya terdapat orang-orang yang berkompeten di bidang olahraga otomotif ini.

Adanya tim ini, bertujuan untuk meningkatkan sektor pariwisata, sport tourism, industri otomotif, teknologi serta masih banyak lagi lainnya.

"Di dalamnya, tim ini pasti akan ada nama-nama pebalap Indonesia yang berkolaborasi dengan technical support dari negara lain, untuk membuat tim yang sangat kuat dan solid," kata Repsel.

Repsel mengatakan sangat optimis lantaran Indonesia merupakan pasar otomotif terbesar di dunia. Jadi sudah selayaknya pebalap Indonesia muncul, salah satunya seperti pebalap Moto2, yakni Dimas Ekky Pratama.

Direktur Operasional Tim MotoGP Indonesia, Febby Sagita, mengaku saat ini tim telah menjajaki untuk melakukan kerja sama dengan 'bendera' yang bagus, sekaligus nantinya mempersiapkan segala sesuatunya.

"Dari kerja sama itu, dipersiapkan teknisi, motor dan melakukan serangkaian latihan seperti training camp yang masih kurang di Indonesia," ujar Febby.

Dari training camp tersebut, Febby ingin melakukan latihan sebelum pra musim agar bisa mendapatkan bibit baru para pebalap-pebalap muda dan berprestasi di Tanah Air. Sementara Febby pun menyinggung soal internal tim, yang diklaim sudah mempersiapkan orang-orang yang berkompeten.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm