Toyota Rush terlibat tabrakan di Jl Raya Sungailiat-Pangkalpinang Jumat (23/10/2020) Malam.
Toyota Rush terlibat tabrakan di Jl Raya Sungailiat-Pangkalpinang Jumat (23/10/2020) Malam. ( Bangkapos.com/ Deddy Marjaya)

Banting Stir Karena Kaget, Dump Truk dan Rush Adu Kambing di Pal 9 Merawang

24 Oktober 2020 10:14 WIB

SONORABANGKA.ID - Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan dump truk dan Toyota Rush terjadi di Pal 9 Kecamatan Merawang Kabupaten Bangka Jumat (23/10/2020) malam.

Tabrakan keras alias adu kambing antara dump truk dengan Toyota Rush tak terhindarkan dan mengakibatkan kedua kendaraan tersebut rusak berat.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden tabrakan itu, namun akibat kecelakaan tersebut jalan Raya Pangkalpinang - Sungailiat sempat macet total selama hampir 20 menit dari kedua arah.

"Tidak ada korban jiwa kita anggota Polsek Merawang hanya mengamankan lokasi agar tidak terjadi kemacetan selanjutnya akan ditangani Unit Laka Satlantas Polres Bangka," ungkap Aiptu Hardiansyah anggota Polsek Merawang di lokasi.

 

Terjadinya kecelakaan lalu lintas itu berawal saat mobil dump truk yang dikendarai oleh Suhan (44) warga Balun Ijuk melaju dari arah Pangkalpiang menuju arah Sungailiat.

Namun, ketika di ruas depan Tambak Udang Pal 9 yang kondisi jalannya gelap, sang supir pun kaget melihat tumpukan karung yang dibuat sebagai tanda satu unit Mobil Hilux memperbaiki ban. Tumpukan karung berisi pasir terlalu setengah ruas jalan.

Suhan pun langsung membanting stir ke kanan, tapi dari arah berlawanan Toyota Rush dikendarai Muri Cahyadi (37) melihat dump truck memakan jalan berlawanan berusaha mengelak ke pinggir kiri.

Sayangnya tabrakan tetap tak bisa dihindarkan. Akibatnya kedua mobil bertabrakan. Dump truck usia menabrak Toyota Rush banting stir kekiri kembali dan baru berhenti setelah mobil masuk ke saluran air.

Sedangkan Toyota Rush yang rusak berat bagian depan dengan kondisi ban depan hampir lepas sempat menghadang jalan.

Kemacetan pun tak terhindarkan. Warga dan pengendara kemudian meminggirkan mobil Rush dan karung karung berisi pasir. Tak lama kemudian sejumlah anggota Polsek Merawang tiba dan mengendalikan arus lalulintas.

Disusul kemudian anggota Unit Laka Satlantas Polres Bangka menyusul tiba di lokasi dan mengamankan SIM dan STNK kendaraan yang terlibat tabrakan.

"Kaget pak gelap habis nanjak mau turunan liat tumpukan karung di tengah jalan saya buang stir ke kanan tapi nabrak mobil dari arah berlawanan," kata Suhan sopir dump truck.


Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Adu Kambing Dump Truck dan Rush Rusak Berat, Sopir Ngaku Kaget Lihat Tumpukan Karung di Jalan

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm