Ilustrasi
Ilustrasi ( dapurkobe.co.id)

Bosan Dengan Sajian Ikan Lele Goreng? Yuk Coba Resep Otak-Otak Lele

10 November 2020 11:14 WIB

SonoraBangka.id - Kamu bisa masak lele menjadi otak-otak panggang jika bosan dengan sajian lele goreng. Jika biasa otak-otak panggang menggunakan daging ikan tenggiri, kali ini menggunakan daging ikan lele. Tentunya uang belanja jadi lebih hemat. Bahan yang diperlukan sama dengan bahan untuk membuat otak-otak pada umumnya, seperti daging ikan, tepung sagu, bawang, dan bumbu halus.  Sajian ini cocok sebagai lauk atau camilan unik untuk keluarga. Berikut resep otak-otak ikan lele sesuai buku "Gemar Makan Ikan - 25 Cita Rasa Lele Dan Belut" (2013) By Lilly T. Erwin penerbit PT Gramedia Pustaka Utama.

Resep otak-otak lele

Bahan :

  • 500 gram daging lele yang sudah dikerok halus dari kulit dan tulangnya, sisihkan
  • 1 butir telur, kocok sebentar
  • 100 ml santan
  • 100 gram tepung sagu
  • 1 sdm daun bawang iris
  • 1 sdm gula pasir
  • Daun pisang secukupnya, untuk membungkus
  • Lidi secukupnya, untuk menyemat
  • Minyak secukupnya, untuk olesan

Bumbu halus :

  • 2 sdm bawang merah iris
  • 2 sdm bawang putih iris
  • 1 sdt merica
  • 1 sdt garam

Cara memasak otak-otak lele:

  1. Campur daging ikan lele yang sudah di-fillet dengan telur kocok, santan, gula pasir, dan bumbu yang sudah dihaluskan, aduk sampai semua bahan tercampur rata.
  2. Masukkan tepung sagu dan irisan daun bawang, aduk rata.
  3. Siapkan selembar daun pisang yang telah diolesi minyak, beri adonan lele. Bungkus memanjang dan semat kedua ujungnya dengan lidi.
  4. Kukus otak-otak lele hingga setengah matang dan angkat. Panggang di atas bara api hingga matang dan daun pisang berwarna kecoklatan, lalu angkat.
  5. Hidangkan hangat bersama saus kacang atau atau sambal.

Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "Resep Otak-otak Lele, Pengganti Tenggiri yang Mahal", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/11/05/200200475/resep-otak-otak-lele-pengganti-tenggiri-yang-mahal.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm