Ilustrasi
Ilustrasi ( sajiansedap.grid.id)

Berikut Ini Cara Masak Hati Ampela, Harus Direbus Atau Tidak?

17 November 2020 11:19 WIB

SonoraBangka.id - Salah satu jenis jeroan yang banyak dijadikan bahan olahan makanan adalah hati ampela. Salah satunya untuk Kari Ayam Bihun Medan. Apakah hati ampela perlu direbus terlebih dulu sebelum dicampur ke komponen masakan lainnya? Mengingat teksturnya  yang licin dan bau khas. Chef Andry Stefanus dari The Sultan Hotel & Residences Jakarta mengatakan, hati ampela direbus tergantung jenis makanannya. "Tergantung masakannya, kalau balado ya harus direbus dulu. Kalau gulai bisa direbus bareng kaldu gulai," ucap Andry kepada Kompas.com.

Kemudian, untuk makanan yang dibuat adalah bacem, maka hati ampela harus dimasak bersama bumbu bacem. Selanjutnya, apabila menu makanannya adalah digoreng, hati ampela harus diungkep terlebih dulu bersama bumbu ungkepnya. "Kalau dipepes enggak perlu dimasak dulu. Langsung saja dikukus sama bumbu pepes.

Intinya ya tergantung masakannya apa dulu," kata dia. Sementara itu, saat memasak Kari Ayam Bihun Medan dalam sesi #MasakdiRumahAja Instagram @kompas.travel, Kamis (12/11/2020), Andry merebus hati ampela bersama ayam dan kentang di kaldu karinya. Menurut dia, hati ampela direbus bersama kaldu kari agar rasanya lebih meresap. "Nah kemarin itu saya rebus bareng semua, biar rasanya menyatu. Kalau direbus dengan air biasa, rasanya akan plain enggak ada rasa kaldu karinya," tuturnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Masak Ati Ampela, Rebus Dulu atau Tidak?", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/11/17/110200675/cara-masak-ati-ampela-rebus-dulu-atau-tidak.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm